Monday, 6 November 2017

Kincir.com, Portal Anak Muda yang Kekinian Banget

NGOMONGIN anak muda memang gak ada habisnya. Mereka itu cenderung lebih aktif, dinamis, cepat mengikuti trend, dan kreatif. Kita mungkin udah familiar dengar istilah generasi milenial. Dan sekarang sudah ada lagi istilah generasi Z atau Gen Z.

Sebenarnya, apa itu generasi Z? Generasi Z adalah mereka yang lahir pada tahun 1995. Kalau dihitung, generasi Z yang pertama, adalah mereka yang sudah berumur 22 tahun. 😂 Generasi Z sudah bisa menikmati era internet dan kecanggihan teknologi.

(Narasumber di Acara Power Lunch “How to Attract Gen Z”)

Makanya, pas aku ditelpon untuk datang ke acara Power Lunch (sejenis talkshow) yang mengangkat tema “How to Attract Gen Z” langsung tertarik dan antusias. Kira-kira, seperti apa sih generasi Z ini. Apalagi, pas aku lihat flayer-nya salah satu narasumbernya adalah vokalis Giring Ganesha yang juga sekarang menjabat sebagai CEO dari Kincir.com

Tempatnya ada di tempat makan dengan konsep unik yang nyaman dan menyajikan aneka menu modern Amerika dan koktail. Nama restaurant-nya adalah H Gourmet & Vibes yang ada di jalan Jl. Gunawarman, Jakarta Selatan (2/10).

Oh iya, selain Giring ada juga narasumber lainnya loh yaitu Chaiyren Olivia Herman selaku Account Manager of Millward Brown Indonesia, dan juga perwakilan anak muda dari Gen Z (Gen Z Representative) M. Fathur.

(Narasumber di Acara Power Lunch “How to Attract Gen Z”)

Sebelum tulisan ini diteruskan, adakah dari kamu yang pernah mendengar atau bahkan suka baca-baca portal Kincir.com? Kalau jawabannya pernah atau bahkan suka, selamat! Kamu berarti masih mudah atau mungkin kamu adalah Gen Z. 😂

Mengutip dari situsnya, KINCIR adalah multi channel network yang menyediakan beragam konten populer di kalangan anak muda. KINCIR hadir untuk memberi inspirasi, informasi, sekaligus hiburan kepada anak muda, khususnya cowok.

KINCIR menyajikan konten dalam bentuk artikel, foto, dan video yang disebar ke beberapa channel (Situs dan Media Sosial). Meski berasal dari topik yang sama, konten yang ada di tiap-tiap channel KINCIR disajikan berbeda-beda. KINCIR mengangkat topik seputar film, video game, komik, teknologi, musik, kuliner, travel, pendidikan, hal lucu, figur publik, selebritas, gaya hidup, hobi, dan fashion.

Singkatnya, portal untuk kalangan anak muda yang kekinian. KINCIR sudah ada sejak tahun 2013. Seiring perkembangannya, mereka pun terus berbenah termasuk dalam hal tampilan baru Kincir.com.

Tampilan baru KINCIR lebih simple, elegant, dan dinamis yang sesuai dan mengikuti jiwa anak muda dengan warna dasar putih yang gak bikin mata kamu mudah lelah. Karena kita lagi ngomongin tentang Gen Z dan kincir, maka kurang afdol kalau kita juga gak bahas konten Kincir.com yang sesuai dengan Gen Z.

Mengusung tagline “We Are Young”, KINCIR menghadirkan 3 kanal baru dan mengembangkan 2 kanal yang sudah ada dengan tampilan baru yang lebih fun, mengutamakan visual, dan konten yang dapat mengedukasi pembacanya, yakni:

Geeky, berisi content mengenai kebudayaan pop yang digemari anak muda, khususnya lelaki, mulai dari film, komik, game, anime, teknologi dan sains.

Chillax, memuat gaya hidup generasi muda, seperti pengetahuan dunia, relasi percintaan, hubungan buku, travel, music, kuliner, kesehatan, edukasi, dan pekerjaan.

Icon, berisi konten yang membahas sosok-sosok ternama dan jadi sorotan, mulai dari selebritas, figure yang tengah menjadi viral, dan tokoh yang menginspirasi dalam bidang apapun.

Turbo, membahas otomotif, mulai dari pembahasan mengenai kendaraan hingga modifikasi aksesoris otomotif yang digemari anak muda. Dan terakhir adalah Style.

Style, kanal yang bertujuan memberi inspirasi dalam gaya, mulai dari bagaimana cara memadukan pakaian, aksesoris, sepatu, hingga gaya rambut yang bisa diaplikasikan anak muda.

Tak perlu perpanjang lebar lagi. Buat kamu yang penasaran dengan KINCIR bisa langsung buka alamat portalnya disini Sekian dulu untuk postingan lifestyle kali ini. Semoga bermanfaat. Akhir kata, salam blogger! ● Dede Ariyanto

2 comments:

  1. Aku baru tahu kincir nih mas, langsung meluncur ke portalnya, nggak khusus cowok, tapi spesial buat cowok ya kayaknya

    ReplyDelete
  2. blog dan tulisann yg keren mas.. salam. kenal ya...

    jgn lupa. mampir ke blog saya


    https://sisimurung.blogspot.co.id/2017/11/top-ten-interview-questions-dan-cara.html?m=1

    ReplyDelete

Terimakasih yah udah ngunjungi blogku ini. Maaf banget, komentar yang isinya iklan, link hidup, sara, pornografi dan spam bakalan aku hapus!


Social Media

Facebook Twitter Instagram YouTube Google+ e-Mail

Karya Buku





Viva Blog

Komunitas Blogger

Indoblognet
BloggerCrony Community


Komunitas ISB

Blogger Reporter Indonesia

Populer Post

Blog Archive

Labels

Arsip Blog